Selain Serap Aspirasi Warga, MJP "Buka-Bukaan" Terkait Penggunaan Dana Kegiatan Reses Perdananya

SULUT, FokusManado.com - Anggota DPRD Provinsi Sulut Melky Jakhin Pangemanan (MJP) melaksanakan agenda Reses untuk menyerap aspirasi warga masyarakat di Desa Kaima, Kauditan, Minahasa Utara, Kamis (05/12/2019) yang di hadiri oleh kurang lebih 200 warga masyarakat yang berasal dari desa Kaima, Treman, Karegesan, Kaasar, Kawiley dan sekitarnya.

Menariknya, MJP langsung melaporkan hasil reses didalamnya aspirasi dari warga dan Anggaran atau biaya yang digunakan sekaligus membuka keseluruhan anggaran reses bagi setiap anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara. MJP melaporkan hasil dan laporan anggaran tersebut di akun sosial media miliknya yang bisa diakses oleh masyarakat.

“Saya mendapatkan banyak masukan dan aspirasi dari warga. Ada soal transparansi penerima beras raskin, dimana masih ada penerima raskin yang sebenarnya bukan yang berhak menerima. Dari dari bapak Bernadus Dumanauw selaku Hukumtua Desa Treman, terkait pelayanan BPJS di Rumah Sakit dan aspirasi Jalan penghubung Desa Treman- Lansot- Lilang yang sudah dua tahun belum mendapat perhatian dari pemerintah”, ujar Kader PSI ini.

“Aspirasi terkait bidang pertanian juga dari Bapak Hermanus Dendeng yang berharap agar bantuan pertanian dapat tepat sasaran dan dapat diberikan secara lengkap mencakup Bibit, pupuk, modal awal pengelolaan, perawatan serta alat. Dan beberapa aspirasi lainnya yang sudah saya laporkan ke akun sosial saya. Semua akan saya perjuangkan, saya berkomitmen membawa aspirasi ini ke gedung DPRD, memperjuangkan dan mengawal semua aspirasi yang masuk demi kepentingan masyarakat luas”, Ujar Anggota komisi IV DPRD Sulut ini

MJP pun langsung membeberkan anggaran Reses yang didapat anggota DPRD serta penggunaannya.

“Ini saya sampaikan detail anggaranya biar publik tahu. Dana Reses yang disiapkan bagi setiap Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Rp.43.169.091 (Setelah Dipotong Pajak), dengan Rincian, ATK Rp.1.000.000, Belanja Cetak Rp.500.000, Belanja Penggandaan Rp.500.000, Belanja Sewa Ruang Rapat/Pertemuan Rp. 4.909.091 dan Belanja Makan Minum Kegiatan Rp.36.260.000”, jelas MJP.

“Pada Reses pertama saya hari ini, yang dilaksanakan di desa Kaima telah digunakan anggaran ini, Sewa Kursi Rp.1.500 dikali 200 buah jadi Rp.300.000, Sewa Sound System Rp.700.000, Tenda petak 2 buah, satu buah 250.000 jadinya Rp.500.000, Belanja Makan dan Minum, Rp.47.500 per kepala dikali 200 jadi Rp.9.500.000 dan Belanja Cetak Baliho 2×3, Rp.25.000 per meter jadinya Rp.150.000 dan total semuanya untuk hari ini Rp.11.150.000”, ungkap MJP.

MJP mengatakan akan melaksanakan kegiatan Reses di Tiga Tempat. Pertama, di Desa Kaima, Kecamatan Kauditan, Minahasa Utara (Kamis, 5 Desember 2019), kedua di Kelurahan Apela Satu, Ranowulu, Kota Bitung (Jumat, 6 Desember 2019) dan Ketiga di Desa Dimembe, Dimembe, Minahasa Utara (Senin, 9 Desember 2019).

“Reses akan saya laksanakan di tiga titik dan semuanya akan saya laporkan aspirasi warga dan dana yang digunakan secara transparan. Kalau ada dana yang tidak terpakai ya akan dikembalikan”, Pungas MJP.//**(Wirabuana)

COMMENTS

Name

advetorial,73,artikel,3,balap,18,basket,4,berita utama,141,berita-utama,1239,beritautama,77,bitung,318,bolaang-mongondow,86,bolaang-mongondow-selatan,17,bolaang-mongondow-timur,50,bolaang-mongondow-utara,30,budaya,7,bulutangkis,35,Dunia Militer,4,ekonomi-bisnis,309,entertainment,203,gallery,47,gaya-hidup,45,Headline,23,hukum-kriminal,420,internasional,152,kesehatan,45,kotamobagu,60,manado,931,merciful-bisnis,4,minahasa,120,Minahasa selatan,22,minahasa-selatan,189,minahasa-tenggara,32,minahasa-utara,63,Minsel,40,nasional,633,Nusa Utara,5,olahraga,347,Opini,1,pariwisata,72,pemerintahan-politik,1381,pendidikan,97,religius,120,sangihe,44,sepakbola,207,sitaro,25,sulut,125,talaud,19,tekno,12,tenis,4,tinju,6,tomohon,100,tutorial-web,18,video,22,
ltr
item
FokusManado.Com : Tercepat Dalam Informasi: Selain Serap Aspirasi Warga, MJP "Buka-Bukaan" Terkait Penggunaan Dana Kegiatan Reses Perdananya
Selain Serap Aspirasi Warga, MJP "Buka-Bukaan" Terkait Penggunaan Dana Kegiatan Reses Perdananya
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEga0s7tsHRhJ06ECrl8FAmiK54AylaTtZvDZCALvWmSAAtFUYnryQoZiAv6OK6Hm0i5IPFwIUa02ySvdLvq6jMSzhkNSvAY1EtlyYC5IIkp-b-n_kq7YPL7rDoxO1X_S8TMJVKUcTKHhQc/s320/IMG_20191205_233446.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEga0s7tsHRhJ06ECrl8FAmiK54AylaTtZvDZCALvWmSAAtFUYnryQoZiAv6OK6Hm0i5IPFwIUa02ySvdLvq6jMSzhkNSvAY1EtlyYC5IIkp-b-n_kq7YPL7rDoxO1X_S8TMJVKUcTKHhQc/s72-c/IMG_20191205_233446.jpg
FokusManado.Com : Tercepat Dalam Informasi
http://www.fokusmanado.com/2019/12/selain-serap-aspirasi-warga-mjp-buka_5.html
http://www.fokusmanado.com/
http://www.fokusmanado.com/
http://www.fokusmanado.com/2019/12/selain-serap-aspirasi-warga-mjp-buka_5.html
true
2964614751945099129
UTF-8
Tidak ada sambungan Tidak ditemukan tulisan apa pun LIHAT SEMUA Selengkapnya Balasan Cancel reply Delete PENULIS Home HALAMAN POSTS LIHAT SEMUA DIREKOMENDASIKAN UNTUKMU LABEL ARCHIVE SEARCH SEMUA POS Tidak ditemukan pos apa pun dengan permintaan Anda Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Ming Sen Sel Rab Kam Jum Sab Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agu Sep Okt Nov Des just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy